Home » Meubelair » Lemari Arsip

Lemari Arsip

Lemari Arsip – Saat ini, Anda perlu menjaga keamanan tidak hanya arsip berharga Anda, tetapi juga file, dokumen, dan barang Anda. Kantor dan otoritas seperti rumah sakit, sekolah, bank, dan institusi harus memperhatikan keamanan dokumen kantor. Apalagi yang mempunyai file terlalu banyak, file berukuran besar membutuhkan ruang penyimpanan yang aman dan besar. Salah satu solusinya adalah dengan menggunakan lemari arsip. Lemari arsip merupakan salah satu perabot kantor yang sangat penting dalam dunia administrasi dan pengelolaan dokumen. Fungsi utamanya adalah untuk menyimpan dan mengatur berbagai jenis dokumen, seperti surat, laporan, arsip karyawan, dokumen keuangan, dll. Lemari arsip memungkinkan Anda menyimpan dokumen secara teratur, mudah diakses, dan aman.

Jenis-jenis Lemari Arsip

Terdapat berbagai jenis tergantung kebutuhan Anda yang masing-masing memiliki fungsi dan fitur berbeda. Beberapa jenis lemari arsip yang umum digunakan tercantum di bawah ini.

  • Lemari Arsip Berdiri: Sangat familiar sekali dengan lemari arsip jenis ini, karena biasanya sering digunakan oleh orang diperkantoran. Lemari ini biasanya terbuat dari bahan logam atau kayu dan dilengkapi dengan beberapa rak atau laci untuk menyimpan dokumen.
  • Lemari Arsip Gantung: Lemari gantung dirancang untuk menghemat ruang. Dokumen digantung di gantungan khusus di lemari. Lemari jenis ini cocok untuk kantor dengan ruangan terbatas.
  • Lemari Arsip Mobile: Menggunakan lemari mobile atau lemari bergerak dapat dengan mudah dipindahkan dari satu lokasi ke lokasi lain. Ideal untuk kantor dengan perubahan tata letak yang dinamis dan sering.
  • Lemari Arsip Fireproof: Lemari fireproof dirancang khusus untuk melindungi dokumen dari kerusakan akibat kebakaran. Lemari ini biasanya terbuat dari bahan tahan api dan memiliki segel khusus untuk mencegah masuknya panas dan asap.

Fungsi Lemari Arsip

Fungsi utamanya adalah untuk menyimpan dan mengatur berbagai jenis dokumen, seperti surat, laporan, berkas karyawan, dan dokumen keuangan. Dengan lemari ini, dokumen dapat tersimpan dengan rapi, mudah diakses dan aman. Penggunaan lemari arsip menyediakan berbagai fungsi untuk individu dan organisasi.

Berikut adalah beberapa fungsi lain dari penggunaan lemari pengarsipan:

  1. Efisiensi Penyimpanan: Penyimpanan di kantor atau suatu instansi harus besar, jika tidak dokumen dan arsip tidak dapat disimpan dalam satu tempat. Salah satu solusinya adalah lemari arsip. Lemari arsip dapat menyimpan penggunaan secara teratur dan sistematis. Hal ini memudahkan proses pencarian dan pengambilan dokumen saat dibutuhkan dan meningkatkan efisiensi kerja.
  2. Keamanan Dokumen dan Arsip: Keamanan dokumen dan arsip juga harus diperhatikan. Keamanan sangat penting karena berisi arsip dan dokumen yang berharga. Lemari dilengkapi dengan sistem penguncian, yang meningkatkan keamanan dokumen penting. Dokumen yang disimpan didalam lemari akan lebih terlindungi dengan aman dari risiko pencurian, kehilangan, atau kerusakan.
  3. Penghematan Ruang: Sering kita lihat dokumen-dokumen penting sering di tumpuk asal dimeja ruangan bekerja, dokumen tersebut segera dibutuhkan oleh karyawan ataupun atasan. Dengan kondisi yang urgent tersebut harus mencari dokumen dengan cara yang cepat, saat terburu-buru dokumen akan berantakan dan memugkinkan kerusakan pada dokumen saat diatas meja. Kondisi tersebut kurang akurat untuk menyimpan dokumen dengan baik. Lemari pengarsipan membantu mengorganisir dokumen sehingga tidak berserakan di meja atau ruang kerja. Dengan demikian, ruang kerja menjadi lebih rapi dan dapat dimanfaatkan secara lebih optimal.
  4. Perlindungan dari Kerusakan: Dokumen dan arsip yang penting tidak boleh di taruh di sembarang tempat, kalau di taruh di tempat yang sembarangan dokumen tersebut mungkin akan mengakibatkan kerusakan yang terjadi seperti tertumpahnya air atau kopi, debu dan juga yang lainnya. Beberapa lemari ini juga dilengkapi dengan fitur perlindungan tambahan seperti anti-api dan anti-air, yang berfungsi untuk melindungi dokumen dari kerusakan akibat bencana alam atau kecelakaan.

Tips Memilih Lemari Arsip

Memilih lemari arsip yang tepat sangatlah penting untuk menyimpan dokumen Anda dengan aman dan efisien. Berikut beberapa tips untuk membantu Anda memilih sesuai dengan kebutuhan Anda.

  • Pertimbangkan Berapa Kapasitas yang Dibutuhkan: Pilih lemari dengan kapasitas yang cukup untuk menyimpan semua dokumen Anda. Jangan lupa memperhitungkan pertumbuhan dokumen di masa mendatang. Ada juga beberapa pertimbangan saat memilih lemari arsip, seperti kapasitas. Jika Anda memiliki dokumen, file, dan arsip dalam jumlah besar, sebaiknya pilih lemari dengan ukuran yang lebih besar, tidak hanya saat ini, tetapi juga di masa mendatang.
  • Perhatikan Material dan Juga Kualitas: Pilih lemari yang terbuat dari bahan berkualitas tinggi untuk ketahanan dan perlindungan yang baik untuk dokumen Anda. Lemari logam umumnya lebih tahan lama dibandingkan lemari kayu. Lemari berbahan logam atau besi lebih stabil dan tahan lama, namun lemari kayu memerlukan perawatan lebih. Kayu tidak tahan terhadap kelembapan atau sinar matahari. Kelembapan dapat menyebabkan kayu berjamur dan rapuh, sedangkan paparan sinar matahari dapat menyebabkan kayu melengkung dan memudar.
  • Perkuat Fitur Keamanan: Fitur keamanan pada dokumen atau arsip, khususnya yang berkaitan dengan perusahaan perlu diperkuat. Jika dokumen yang Anda simpan bersifat rahasia atau sangat penting, pilihlah lemari dengan fitur keamanan seperti kunci kombinasi atau kunci elektronik.
  • Ukuran dan Desain: Ukuran dan desain mempengaruhi penyimpanan dokumen dan arsip. Pertimbangkan ukuran dan desain lemari Anda agar sesuai dengan ruang kantor Anda. Pastikan lemari Anda tidak terlalu besar untuk menghalangi pekerjaan Anda, atau terlalu kecil untuk menampung semua dokumen Anda.

Cara Merawat Lemari Arsip

Merawat lemari arsip dengan baik sangat penting untuk memastikan lemari tetap berfungsi dengan baik dan dokumen yang disimpan tetap aman. Berikut adalah beberapa tips dalam merawat lemari dengan baik:

  • Bersihkan Secara Rutin: Bersihkan lemari secara rutin untuk menghindari penumpukan debu dan kotoran yang dapat merusak dokumen. Gunakan kain lembab untuk membersihkan bagian dalam dan luar lemari.
  • Periksa Kondisi Kunci: Pastikan kunci lemari berfungsi dengan baik. Jika mengalami masalah dengan kunci, segera perbaiki atau ganti dengan yang baru untuk menjaga keamanan dokumen.
  • Hindari Kelembaban: Simpan lemari di tempat yang kering dan terhindar dari kelembaban. Kelembaban dapat merusak dokumen dan menyebabkan pertumbuhan jamur di dalam lemari.
  • Organisir Dokumen dengan Baik: Atur dokumen dalam lemari pengarsipan dengan sistematis. Gunakan label atau tanda pengenal untuk memudahkan pencarian dokumen. Hindari menumpuk terlalu banyak dokumen dalam satu rak atau laci untuk menghindari kerusakan.

Lemari arsip merupakan furniture penting dalam pengelolaan dokumen di berbagai jenis organisasi. Dengan adanya lemari arsip, dokumen dapat disimpan dengan rapi, aman, dan mudah diakses. Memilih lemari arsipyang tepat, merawatnya dengan baik, serta memanfaatkan teknologi yang tersedia akan membantu meningkatkan efisiensi dan keamanan dalam pengelolaan dokumen. Lemari arsip tidak hanya membantu menjaga kelancaran operasional sehari-hari, tetapi juga memainkan peran penting dalam melindungi informasi penting dan rahasia perusahaan. Jika anda belum menemukan Lemari arsip yang cocok, anda bisa menghubungi PT Cahaya Mustika Internesia.

PT Cahaya Mustika Internesia

Kami merupakan perusahaan ditributor peralatan kantor yang sudah berpengalaman melayani customer dari perusahaan swasta dan kantor pemerintahan. Kami bisa melayani pembelian peralatan kantor dalam jumlah yang banyak atau ecer (satuan). Produk peralatan kantor yang kami jual bisa dikirim ke seluruh kota di Indonesia

Untuk customer dari perusahaan swasta kami bisa memberikan diskon up to 20% jika Anda membeli produk kami dalam jumlah yang banyak. Selain itu kami juga bisa membantu proses perakitan produk sampai siap digunakan.

Untuk customer yang dari instansi pemerintahan kami sekarang sudah tersedia di beberapa marketplace pemerintahan seperti E-Katalog, LPSE, M-Bizmarket dan beberapa marketplace lainnya. Beberapa produk yang kami jual juga sudah memiliki sertifikat TKDN.

PT Cahaya Mustika Internesia
Jl. KH.Moh.Mansyur No.202H, RT.1/RW.6
Tanah Sereal, Kec. Tambora, Kota Jakarta Barat
Daerah Khusus Ibukota Jakarta
11210

TELP/WA 0811-3791-1115
Link WA: https://wa.me/6281137911115